Indosultra.Com, Konawe Utara – Mewakili Bupati Konawe Utara (Konut), Ikbar, SH.,MH, Wakil Bupati (Wabup) Konut pimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HKN) ke 117.
Kegiatan itu berlangsung di pelataran Kantor Bupati Konut, Selasa 20 Mei 2025. Turut dihadiri, Sekda Konut, Dr.Safruddin, S.Pd.,M.Pd, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Konut, para Asisten dan Staf Ahli Setda Konut, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Konut dan peserta upacara lainnya.
Di momen itu, Wabup Konut, Abu Haera mengajak seluruh element masyarakat untuk bersatu memperkuat persatuan dan kesatuan demi untuk kepentingan kemajuan pembangunan daerah yang lebih maju, sejahtera dan berdaya saing.
Dikatakan, Hari Kebangkitan Nasional memiliki makna yang sangat penting bagi bangsa Indonesia, terkhusus daerah Kabupaten Konawe Utara untuk kemajuan secara merata.
Perayaan HKN, kata dia, bertujuan untuk memperbaharui nilai-nilai kesatuan, persatuan, dan nasionalisme di kalangan rakyat Indonesia, termasuk Kabupaten Konawe Utara.
“Nilai-nilai tersebut perlu diperbaharui dan ditingkatkan agar keberlangsungan negara Indonesia tetap terjaga, terutama kita yang ada di Konawe Utara agar terus bersatu, bergotong royong membangun daerah kita agar lebih maju dan makmur, serta berdaya saing,”ucapnya.
Lain dari itu, mantan Sekda Konut ini juga menyampaikan, HKN juga dilaksanakan untuk mengenang perjuangan bangsa dalam mencapai kemerdekaan.
Serta, meningkatkan kesadaran dan nasionalisme masyarakat akan pentingnya kesatuan dan persatuan. Juga menjadi pengingat untuk terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan yang berkelanjutan.***
Laporan: Redaksi






