Indosultra.com, Kolaka – Seorang pria terekam kamera CCTV nekat membobol dan menggasak uang dari kotak amal di Masjid Babul Jannah, yang berada di area Kantor UPPKB Sabilambo, Kecamatan Kolaka.
Aksi keji di tempat ibadah tersebut terjadi pada Senin (10/11/2025) sekitar pukul 14.13 WITA, di tengah hari bolong.
Dari rekaman CCTV yang diperoleh Indosultra.com, pelaku terlihat sangat tenang dan terorganisir. Pria tersebut mengenakan masker, topi, dan kaos lengan pendek untuk menutupi identitasnya.
Ia berulang kali memastikan kondisi sekitar masjid sepi sebelum melancarkan aksinya.
Dengan menggunakan sebilah obeng, pelaku terlihat mencongkel kotak amal. Setelah berhasil membuka kuncinya, ia langsung mengambil sejumlah uang yang ada di dalam kotak tersebut.
Setelah mengantongi hasil curiannya, pelaku kemudian meninggalkan lokasi kejadian dengan santai, seolah tidak terjadi apa-apa.
Hingga berita ini diturunkan, identitas lengkap pelaku pencurian ini belum diketahui.
Kasus ini diharapkan segera ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian setempat mengingat rekaman CCTV yang cukup jelas merekam wajah dan modus operandi pelaku.
Laporan: Krismawan



























































