Indosultra.Com, Konawe Utara – Lurah Wanggudu, Kecamatan Asera, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Hasanudin secara resmi melakukan peletakan batu pertama pembangunan ruang wudhu dan MCK Mesjid Al-Muhajirin, Minggu 4 Januari 2026.
Kegiatan ini, disaksikan para pengurus pembangunan mesjid Al-Muhajirin, pemeirntah kelurahan, dan tokoh masyarakat.
“Alhamdulillah, hari ini kami bersama-sama melakukan peletakan batu pertama pembangunan ruang wudhu dan MCK Mesjid Al-Muhajirin, semoga Allah Subhana Wata’ala meridhoi kegiatan kita melimpahkan rahmatnya, rezekinya, melancarkan proses pembangunannya,”ungkap Lurah Wanggudu, Hasanudin sembari meletakan batu pertama.
Hasanudin juga mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh element masyarakat yang telah berpartisipasi dalam proses pembangunan infrastruktur Mesjid Al-Muhajirin.

“Terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah memberikan sumbangsinya membangun rumah suci Allah ini baik dalam bentuk tenaga maupun materi. Insya Allah segala nikmat kita, kebaikan kita di balas pahala berlimpah di sisi Allah Subhana Wata’ala, aamiin,”ucapnya.
Pengurus pembagunan Mesjid Al-Muhajirin terus melakukan percepatan pembangunan untuk memberikan kenyamanan ibadah bagi para jamaah.
Program-program keagamaan juga terus di jalankan Seperi, yasinan, doa dan shalawat berdasarkan tiap malam Jumat, serta Jumat barokah sedekah makanan di tiap hari Jumat untuk para jamaah, dan kegiatan lainnya.
Jamaah terus memadati mesjid Al-Muhajirin untuk datang beribadah secara bersamaan -sama.***
Laporan: Redaksi





















































