Indosultra.com, Kendari – Wali Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) Siska Karina Imran, secara resmi meresmikan program bantuan modal usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) tanpa bunga dan tanpa agunan pada Senin (5/5/2025) di Ruang Samaturu, Kantor Balai Kota Kendari.
Peresmian itu ditandai dengan penandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama dengan Koperasi IMF Amanah Sultra terkait program bantuan pinjaman modal tanpa bunga dan agunan kepada para pelaku UMKM.
Dalam sambutannya, Wali Kota Kendari Siska Karina Imran menyampaikan bahwa penandatanganan MoU tersebut merupakan bagian dari langkah strategis untuk memberikan pendampingan kepada para pengusaha UMKM di Kota Kendari.
“Kami ingin pengusaha UMKM kita tumbuh, bukan hanya diberi bantuan, tetapi juga diberi semangat dan arahan,” ujar Siska dalam rilis resminya, Senin (5/5/2025).
Ia juga menegaskan bahwa, pihaknya tetap berkomitmen penuh terhadap janji politiknya bersama Wakil Wali Kota, yaitu memberikan bantuan modal usaha sebesar Rp5 juta untuk setiap pengusaha UMKM.
“Ini bukan sekadar janji, tapi komitmen nyata yang sudah mulai kita wujudkan hari ini,” tambahnya.
Siska juga menekankan bahwa bantuan yang diberikan bukan semata-mata dana, tetapi disertai pendampingan yang menyeluruh. Pemerintah bersama Koperasi IMF Amanah Sultra akan memberikan arahan dan pelatihan agar usaha para UMKM dapat berkembang dan produknya terserap pasar.
“Bantuan tanpa bunga, tanpa agunan, tanpa kesulitan, tapi tetap didampingi,” tegasnya.
Diketahui sebagai langkah konkret untuk mendukung pemasaran produk UMKM, Wali Kota Siska juga telah mengeluarkan surat edaran kepada seluruh hotel di Kendari agar menggunakan produk lokal.
Hal ini diharapkan mampu membuka pasar baru bagi UMKM dan memperkuat ekosistem ekonomi lokal di Kota Kendari.
Laporan : Ramadhan




