Kembali Bertarung Dipilcaleg, Anggota DPRD Konut, Hendjo: Saya Maju Untuk Meneruskan Program Masyarakat

Kembali Bertarung Dipilcaleg, Anggota DPRD Konut, Hendjo: Saya Maju Untuk Meneruskan Program Masyarakat

Indosultra.Com, Konawe Utara– Hendrik Johanis dengan panggilan nama gaul Hendjo dipastikan kembali bertarung pada Pemilihan Calon Anggota Legislatif (Pilcaleg) pada 2024 mendatang.

Bersama seluruh tim pemenangan Hendjo dari Dapil IV Kecamatan Sawa, Lembo Motui, Hendjo resmi mendaftarkan diri di Markas Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Konawe Utara (Konut).

Pria berkacamata ini juga terdaftar sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konut aktif hingga saat ini dari Partai PBB.

Kembali berkompetisi di lembah perwakilan rakyat, Hendjo mengungkapkan, jika niatnya bukan untuk kepentingan pribadi dan kelompok, melainkan untuk meneruskan program masyarakat yang telah di bangun selama menduduki kursi DPRD Konut perwakilan dapil lV.

“Saya maju untuk neneruskan program masyarakat. Bukan cari kekayaan atau jabatan, tapi semata-mata membangun kesejahteraan dan ekonomi masyarakat,”katanya usai mendaftarkan diri sebagai peserta Pilcaleg 2024.

Kembali Bertarung Dipilcaleg, Anggota DPRD Konut, Hendjo: Saya Maju Untuk Meneruskan Program Masyarakat

Meski bertubuh mungil, kelihaian Hendrik Johanis patut diacungi jempol dalam membangun program prekonomian masyarakat.

Banyak karya nyata yang kini dirasakan masyarakat mulai dari jalan prekonomian, bantuan sarana prasarana pertanian, sampai dengan pemberdayaan masyarakat dibidang pertanian.

Tak hanya itu, dirinya juga mampu mempersatukan berbagai suku yang ada di Kecamatan Lembo, Sawa, Motui, mulai Tolaki, Bugis, Jawa, Bali untuk bergotong royong bersama membangun prekonomian.

“Saya pribadi bekerja dengan tulus dan ikhlas semata-mata untuk masyarakat dan membantu program pemerintah mencegah inflasi, kemiskinan dan stunting,”ujarnya.

Dukungan penuh masyarakat, menjadi semangat untuk dirinya kembali tampil mewakili aspirasi masyarakat di wilayah dapil lV.

“Saya ada karena masyarakat, kami bekerja untuk masyarakat, dan hasilnya untuk masyarakat,”ungkap Hendri Johanis yang juga sebagai Ketua Fraksi Nurani Bintang DPRD Konut.

Politisi handal Partai PBB Ini mejelaskan, program pembangunan masyarakat dipastikan terbangun karena di tunjang oleh DPC PBB yang mengutamakan program masyarakat bagi para anggota DPRD nya seperti program Kuliah Gratis, Pemasangan KWH dan peningkatan ekonomi masyarakat.

“Dengan membaca bismillah, hari ini saya mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Bacaleg Partai Bulan-Bintang untuk Dapil empat Konut,” ujar Hendrik, saat berada di Markas Partai PBB, pada Senin 27-02-2023 lalu.*(IS)

Laporan: Jefri