La Ode Darwin Diamanahkan Sebagai Ketua Alumni SMA 1 Kusambi

Indosultra.Com, Reuni La ode Darwin di amanahkan sebagai ketua alumni Sekolah Menengah Atas Negeri1 Kusambi(Smansaku) Kabupaten Muna Barat, pemilihan ketua alumni ini di tunjuk secara aklamasi.

DW sapaan akrabnya mengucapkan terimakasih atas amanah dan kepercayaan yang dipilih sebagai ketua IKA. Saya akan berusaha memberikan yang terbaik untuk alumni dan daerah, ungkapnya.

“Jadi saya ucapakan terimakasih kepada seluruh alumni sudah memberikan amanah kepada saya sebagai ketua alumni, insa allah kedepan saya akan berusahs memberikan yang terbaik untuk alumni dan daerah yang kita cinta bersama”, jelasnya minggu (27/8/2023).

Lanjut, DW selama reuni ini yang dilaksanakan selama dua hari yang di mulai kemarin sabtu hingga hari ini semoga menjadi momentum dan ajang silatuhrahim untuk kita semua dalam mengenang masa – masa selama bersekolah, ucap pengusaha mudah asal Muna Barat ini.

“Harapan saya kedepannya kegiatan ini berkesinambungan dan memberikan ide – ide positif untuk kemajuan alumni serta berdampak bagi kebaikan masyarakat”, harapnya.

Sementara itu, Salah satu IKA Smansaku sekaligus anggota DPRD Mubar dari partai PPP, Rahman menyampaikan bahwa reuni akbar Smansaku digelar selama dua hari dari tanggal 26 sampai 27 Agustus.

penunjukan secara aklamasi Ketua IKA yang baru La Ode Darwin merupakan hasil rekomendasi perwakilan setiap angkatan menunjuk Ketua IKA baru yakni saudara La Ode Darwin, tutupnya.

Ditunjuknya La Ode Darwin sebagai ketua IKA merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi alumni 2003, Karena saya dan Darwin satu angkatan Alumni 2003.Untuk itu saya ucapkan terimakasih kepada semua perwakilan angkatan memberikan dukungannya kepada Darwin. Dan terimakasih kepada Bung DW (Darwin) dengan berlapang dada menerima amanah tersebut.

“Kami tahu jika beliau (Darwin) punya kegiatan dan kesibukan yang luar biasa namun kami yakin dan percaya ditangan beliau akan lahir karya-karya nyata dan kontribusi riil terhadap kemajuan almamater Smansaku,” tuturnya.

Terkait La Ode Darwin mencalonkan diri sebagai Bupati Muna Barat 2024, Rahman menyampaikan jika dirinya akan memberikan support dan dukungan kepada La Oe Darwin.

Rencana majunya Darwin sebagai calon Bupati Mubar, kami itu satu rahim dan bersaudara dari alumni Smansaku, pastilah mensupport beliau karena ini adalah kebanggaan jika kemudian hari ada alumni Smansaku khususnya angkatan 2003 jadi Bupati Mubar, pungkasnya.

Pelapor : La Bulu.

error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!