Silaturahmi Pemda Konut dan Dinkes, 22 Puskesmas Peroleh Bantuan Mobil, Motor dan Laptop

Ketgam: Penyerahan bantuan kendaraan dan alat operasional secara simbolis.(Indosultra).

Indosultra.Com, Konawe Utara-Silaturahmi Pemerintah Daerah (Pemda), Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Konut sukses berlangsung, Senin (14/3/2022).

Dalam acara itu tidak hanya mengumumkan, prestasi Pemda Konut bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 Konut yang berhasil mencapai angka 103 persen pelaksanaan vaksinasi massal, tapi juga dirangkaikan dengan acara penerimaan penghargaan, serta penyaluran bantuan kepada seluruh tim yang terlibat dalam penanganan covid-19.

Tercatat sebanyak 22 Puskesmas wilayah itu, kembali mendapat bantuan motor dan laptop. Bahkan, dua diantara yakni kantor penghubung dan Puskesmas Hialu peroleh bantuan mobil operasional. Donasi itu diserahkan langsung oleh, Bupati Konut, Ruksamin secara simbolis.

“Bantuan ini kita salurkan untuk meningkatkan kinerja para ASN khususnya tim medis lingkup Dinkes Konut dalam melakukan pelayanan di masyarakat, terutama penanganan covid-19,”kata Kadinkes Konut, Nurjannah Efendi, SKM.,M.Si.,M.Kes diruang kerjanya, Selasa (15/3/2022).

Nurjannah salam akrabnya mengungkapkan, yang terpenting baginya adalah rasa syukur yang tak terhingga atas capaian prestasi pelaksanaan vaksinasi nasional yang diraih.

Dimana, kerja Keras yang dilakukan seluruh stakeholder dibawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Konut Ruksamin-Abu Haera, mengantarkan Konut berada pada peringkat pertama tingkat provinsi degan capaian 103% secara nasional.

“Apa yang dilakukan merupakan ungkapan rasa syukur atas apa yang selama ini telah dilaksanakan dan dikerjakan untuk melindungi daerah serta mayarakat”, Ujarnya.

Untuk di ketahui, acara silaturahmi Dinas Kesehatan dan Pemda Konut
turut hadiri langsung Bupati Konut, Wakil Bupati Konut, unsur pimpinan dan Anggota DPRD, forkopimda, Sekda konut, Kapolres Konut, TNI Kodim 1417/Kendari, Kapos BIN Konut, instansi pertikal, Pimpinan Bank cabang Konut, staf ahli, para asisten dan bagian umum, satgas kovid-19, Camat se-Konut, seluru Kapusdati, Kepala Sekolah, Kepala Desa se-Konut, Toko Masyarakat, Pemuda dan toko Permpuan dan mitra Pemda lainnya

Kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengna kehadiran artis Ibu Kota Jakarta dan di tutup pemberian ucapan selamat ulang tahun ke 49 Bupati Konut, Ruksamin.*(IS)

Laporan: Jefri