Sulkarnain Kadir Resmi Lantik 5 Pejabat Lingkup Pemkot Kendari

Sulkarnain Kadir Resmi Lantik 5 Pejabat Lingkup Pemkot Kendari
Walikota Kendari, Sulkarnain kadir saat mengambil sumpah Jabatan salah satu pejabat Pemkot Kendari Senin (21/6/2021),di Rujab Wali Kota Kendari. (Istimewa)

Indosultra.com, Kendari – Walikota Kendari, Sulkarnain Kadir melantik dan mengambil sumpah Jabatan 5 pejabat lingkup pemerintah Kota Kendari di Rumah Jabatan (Rujab) Wali Kota Kendari, Senin (21/6/2021).

Kelima pejabat yang dilantik itu di antaranya Kepala dinas Kependudukan dan catatan sipil ( Dukcapil) Iswanto Donge mengantikan Asnia Bonea yang akan memasuki masa pensiun. Selain itu, Camat Nambo yang baru juga resmi dilantik.

Wali Kota Kendari mengatakan bahwa pelantikan pejabat struktural dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti surat keputusan Menteri Dalam Negeri tentang penunjukan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Kendari, sekaligus untuk mengukuhkan langsung Kecamatan Nambo sebagai salah satu wilayah baru di Kota Kendari.

“Alhamdulillah dengan dibentuknya kecamatan Nambo ini telah tuntas dan sah untuk kita jadikan sebagai satu daerah baru di Kota Kendari, yang membentuk sebuah kecamatan. Kami berharap nantinya Kecamatan Nambo ini bisa menjadi lokomotif pertumbuhan ekonomi yang baru pula di Kota Kendari.” Katanya dalam rilisan pers, Senin (21/6/2021)

Pria bergelar magister ekonomi itu juga menyampaikan harapannya kepada kepala dinas dukcapil yang baru dilantiknya, agar bisa segera melakukan akselerasi, dan bekerja secara maksimal memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya terkait administrasi kependudukan di Wilayah Kota Kendari, sehingga administrasi kependudukan kedepannya bisa semakin rapi dan tertata dengan baik.

“Mari kita bekerja secara profesional, dengan penuh dedikasi, tunjukan kemampuan dan kapasitas kita, teruslah berusaha meningkatkan etos dan fokus dalam bekerja, sehingga kita bisa terus memaksimalkan seluruh potensi yang dimiliki.” ujarnya.

Ia juga menambahkan kepada seluruh pejabat yang telah dilantik, agar selalu bisa menjaga motivasi dan semangat kerja dalam memberikan pelayanan kepada seluruh masyarakat demi kemajuan Kota Kendari. (b)

Laporan : Ramadhan

Koran Indosultra Koran Indosultra