13 Jabatan Eselon ll Pemda Konut Dilelang

Sekertaris Daerah (Sekda) Konut, Kasim Pagala
Kasim Pagala

Indosultra.Com, Konawe Utara – Sebanyak 13 Jabatan Tinggi Pratama (JTP) eselon ll Pemerintah Daerah (Pemda), Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) di lelang.

Proses lelang JTP berada dilingkup dinas. Antara lain, Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik, Dinas Perikanan, Dinas Koperasi, Dinas Perhubungan, Dinas Pemadaman Kebakaran, Dinas Pertanian dan Peternakan, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Dinas Infokom, Dinas Perkebunan, Dinas Pariwisata, Dinas Perlindungan Anak dan Perempuan, serta Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB).

“Saat ini prosesnya sudah sementara berjalan. Kita sementara koordinasikan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Jika sudah ada persetujuan dari KASN baru kita lelang,”ungkap Sekertaris Daerah (Sekda) Konut, Kasim Pagala dikomfirmasi, Senin (10/1/2022).

Mantan Kadis Dinas PPKB Konut ini menyampaikan, tim panitia seleksi (pansel) JTP telah terbentuk berdasarkan Surat Keputusan (SK) yang dikeluarkan, dan di ketuai langsung oleh Sekda.

“Kami juga melibatkan dari beberapa universitas, diantaranya Universitas Sulawesi Tenggara, Universitas Halu Oleo, serta dari Tokoh Masyarakat,”ujarnya.

Untuk syarat mengikuti lelang JTP diantaranya, memiliki kepangkatan dasar minimal 4b, telah mengikuti pelatihan kepemimpinan PIM lll, selain itu pernah menduduki jabatan eselon lll dan lolos asesmen.

“Januari ini semua prosesnya berjalan, sampai dengan tahapan pengumuman bagi peserta lolos. Pelantikan dilaksanakan pada bulan februari nanti,”katanya.

Diamenambahkan, proses lelang jabatan pimpinan instansi ini dipastikan berjalan sesuai prosedur, profesional dan transparan.*(IS)

Laporan: Jefri