Netralisir Penyalahgunaan Narkoba Dikalangan Kepolisian, Polres Konut Lakukan Tes Urin

Ketgam: Puluhan jajaran Polres Konut saat meggelar tes urin di Kantor Polres Konut.(Foto: Istimewah).

Indosultra.Com, Konawe Utara-Peredaran dan penyalahgunaan obat-obat terlarang seperti narkoba menjadi perhatian serius pihak Kepolisoan Resort (Polres) Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra).

Selain mengawasi obat terlarang merambah dikalangan masyarakat khususnya wilayah Konut, pihak Polres Konut dibawah Komando AKBP Achmad Fathul Ullum dan Wakapolres, Kompol Seni Pabesak juga melakukan pengawasan ketat ditingkat jajaran kepolisian itu sendiri.

Berkaitan hal itu, Polres Konut melakukan tes urin kepada puluhan personil Polres Konut. Tempat pelaksanaan Kantor Polres Konut, Jumat, (26/2/2021).

“Sebanyak 52 personel Polres Konawe Utara menjalani tes urine sebagai antisipasi penyalahgunaan narkoba di kalangan aparat penegak hukum,” katan Kapolres Konut AKBP Achmad Fathul Ulum.

Perwira berpangkat dua bunga melati ini menjelaskan, tes urine menjadi salah satu upaya mencegah tindakan penyalahgunaan narkoba di lingkungan Polres Konut. Serta, bentuk transparansi sikap kepolisian dalam melakukan pemberantasan barang haram tersebut.

“Tujuannya pengecekan dan screening awal kepada anggota Polres Konawe Utara guna mencegah penyalahgunaan narkoba yang dimungkinkan dilakukan oleh anggota,”ujar.

Diamenambahkan, 52 personel yang melakukan tes urin terdiri dari anggota Sipropam, Bhabinkamtibmas, serta staf dan ospnal Satreskrim, Satnarkoba, dan Sat Intel Polres Konut.

“Tes urine kepada anggota Polres Konut sebanyak 52 personel dengan hasil seluruhnya negatif. Kegiatan tes urin kepada anggota Polres Konut berjalan dengan lancar dan tertib,”tukasnya.**(IS).

Laporan: Jefri Ipnu