Tokoh Masyarakat Lasalimu All Out, Menangkan Arimusdi di Pilkada Buton 2024

Tokoh Masyarakat Lasalimu All Out, Menangkan Arimusdi di Pilkada Buton 2024

Indosultra.Com,Buton – Menyongsong gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), sejumlah figur digadang-gadang bakal bersaing dalam gelaran Pilkada tahun 2024.

Untuk itu, sejumlah patronasi masyarakat terhadap Arimusdi maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, kian membesar. Salah satunya datang dari tokoh dari Kecamatan Lasalimu Kabupaten Buton bernama Muhammad Z D Nagaria.

Sekaligus Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Nasional Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (DPN GNPK) itu bakal “all out” memenangkan Arimusdi untuk menjadi orang nomor satu di Buton.

Muhammad Z D Nagaria kepada awak media mengatakan, Kabupaten Buton memiliki kekayaan sumber daya alam yang melimpah. Tidak hanya aspal, namun juga terdapat nikel, perikanan, pertanian dan lain-lain. Namun Kabupaten sama sekali tidak memiliki wajah yang terbilang maju khususnya di sektor ekonomi.

“Membangun dan memajukan Buton butuh anak-anak muda yang berjiwa visioner dan kreatif. Memahami masalah dan sekaligus melahirkan solusi serta mengentaskan melalui kerja yang nyata. Nah, karakter tersebut ada pada Arimusdi yang nanti bertarung di Pilkada Buton 2024,” kata Nagaria, Senin (3/4/2023).

Nagaria menjelaskan, tokoh seperti Arimusdi sangat tepat memimpin Buton ke depan. Alasannya karena Arimusdi merupakan tokoh pemuda yang memiliki segudang pengalaman dan prestasi yang matang, baik pada aspek politik, ekonomi, sosial, pendidikan, kesehatan, dan lain-lain.

“Tidak ada yang bisa membangun Buton dengan serius kecuali orang asli Buton itu sendiri dan yang benar-benar memahami dengan baik masalah krusial daerah. Seperti masalah jalan. Penghasil aspal namun banyak jalan yang tidak teraspal, ini sangat ironi dan menyedihkan,” jelasnya.

Nagaria mengajak kepada seluruh masyarakat Buton khususnya wilayah Kecamatan Lasalimu dan sekitarnya, agar bersatu pada menyatukan persepsi mendukung Arimusdi menjadi Bupati Buton periode 2024-2029.

“In Syaa Allah di tangan Arimusdi, Kabupaten Buton akan maju, sejahtera dan kompetitif baik lokal maupun nasional,” tandasnya.

Laporan: Krismawan

Koran Indosultra Koran Indosultra