Puluhan Anak di Lembo Peroleh Layanan Sunatan Massal Gratis Dari Tim Medis Konasara

Ketgam: Tim Medis Konasara Jilid ll saat menggelar sunatan massal gratis di Kecamatan Lembo.

Indosultra.Com, Konawe Utara-Puluhan anak di Kecamatan Lembo, Kabupaten Konawe Utara (Konut) peroleh layanan sunatan massal secara gratis yang diselenggarakan Tim Medis Konasara Jilid ll, Rabu (28/10/2020).

Aksi kemanusiaan itu, berlangsung mulai pukul 09.00 wita sampai 14.00 wita sesaat sebelum pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konut nomor urut 2, Ruksamin-Abu Haera menggelar kampanye terbatas gabungan di Kelurahan Lembo, Lapulu dan Bunguosu.

“Dari data pasien, ada 59 orang anak peroleh layanan sunatan massal gratis yang dilakukan tim medis kami,”kata Ketua Tim Medis Konasara, Radius.

Layanan Sunatan Madsal Gratis

Dikatakan Radius, pelayanan kesehatan yang berlangsung merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pasangan Ruksamin-Abu Haera kepada warga untuk memperoleh pelayanan kesehatan secara maksimal. Selain sunatan massal, juga dilakukan layanan pengobatan gratis bagi warga setempat.

“Ada 14 tim medis kami gerakkan untuk lakukan pelayanan kesehatan. Ini gratis bagi masyarakat tidak ada biyaya,”ujarnya.

Tim Medis Konsara, merupakan kumpulan para ahli kesehatan dari berbagai profesi seperti, perawat, bidan, ahli gizi dan lainnya. Kegiatannya, disingkronkan dengan kampanye yang diselenggarakan paslon nomor urut 2, Ruksamin-Abu Haera diseluruh wilayah itu. Kegiatan itu mendapat apresiasis, pengakuan dan respon baik dari warga setempat.

“Kami berterimakasih banyak atas pelayanan sunatan massal secara gratis dari Tim Medis Konasara. Kegiatannya bagus sekali dan menyentuk di masyarakat”ungkap Rasmiatin warga Lembo saat mendampingi anaknya yang peroleh pelayanan.**

Laporan: CR